Abstract :
Latar Belakang : Perkembangan teknologi dan informasi mempengaruhi berbagai
aspek, salah satunya bidang kesehatan, yang dikenal dengan e-health. Salah satu
penerapan e-health adalah registrasi online yang diberlakukan bersama registrasi
langsung. Tujuan dari pelayanan adalah kepuasan pasien, dimana menurut standar
pelayanan minimal, tingkat kepuasan pelanggan lebih dari 90 %. Diharapkan dengan
sistem pendaftaran yang efektif, efisien, dan minimalnya waktu tunggu akan
meningkatkan kepuasan pasien.
Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui perbedaan tingkat kepuasan pelanggan
terhadap sistem pendaftaran online dan sistem pendaftaran langsung di Instalasi Rawat
Jalan RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta.
Metode Penelitian : Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional.
Sampel penelitian berjumlah 100 responden yang terbagi menjadi dua kelompok, yaitu
kelompok pendaftaran online dan kelompok pendaftaran langsung masing-masing
sejumlah 50 orang dengan menggunakan teknik accidental sampling. Teknik analisa
data menggunakan uji statistik chi square
Hasil Penelitian: Tingkat kepuasan pada kelompok pendaftaran online 62%
menyatakan puas, sedangkan pada kelompok pendaftaran langsung 54% menyatakan
tidak puas. Hasil uji chi square menunjukkan p=0,018 (p<0,05),
Kesimpulan: Tidak terdapat perbedaan yang signifikan tingkat kepuasan pelanggan
terhadap sistem pendaftaran online dan sistem pendaftaran langsung.
Kata kunci: Instalasi rawat Jalan, Kepuasan Pelanggan, Sistem Pendaftaran Online,
Sistem Pendaftaran Langsung.