DETAIL DOCUMENT
Homoseksualitas dalam kumpulan Diwan karya Abu Nuwas (Analisis Psikologi Sastra)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ahmad Dahlan
Author
RIFAI, MUHAMMAD ICHLASUL AMAL
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2025-01-10 01:48:23 
Abstract :
HOMOSEKSUALITAS DALAM KUMPULAN DIWAN KARYA ABU NUWAS (Analisis Psikologi Sastra) Abstrak Muhammad Ichlasul Amal Rifai Abu Nuwas adalah seorang penyair Arab terkenal yang hidup pada abad ke-8 dan ke-9. Ia dikenal karena keahliannya dalam mengarang puisi, serta kecintaannya pada anggur dan minatnya pada tema-tema homoerotik. Abu Nuwas lahir di kota Bagdad, dan tumbuh menjadi seorang penyair yang terkenal dan disegani. Dia dikenal karena kecerdasannya dan kemampuannya menulis puisi tentang berbagai topik, mulai dari cinta dan romansa hingga komentar politik. Namun, Abu Nawas mungkin paling dikenal karena ketertarikannya pada tema-tema homoerotik. Banyak puisinya yang merujuk pada kecantikan pria dan cinta pria-pria, dan beberapa di antaranya cukup eksplisit dalam mendeskripsikan tindakan seksual. Hal ini menyebabkan beberapa orang berspekulasi bahwa Abu Nawas mungkin juga seorang homoseksual. Beberapa puisinya yang memiliki kecenderungan homoseksual juga telah ditemukan di dalam penilitian ini. Puisinya yang berjudulkan Kekasih Terkutuk, Anak Panah yang Mengenai Sasaran, dan beberapa puisi lain yang telah di jabarkan menggunakan pendekatan psikologi sastra, khususnya psikologi individual. Dalam, Kekasih Terkutuk, Abu Nuwas menulis bait ?Orang yang cacatnya tampan menyodokku?, serta ?Melecehkan kehormatanku sedang aku menjaga kehormatannya?, yang menggambarkan bentuk interpretasi dari aktivitas penetrasi seksual sesama jenis atau sodomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran homoseksualitas dalam beberapa puisi Diwan karya Abu Nuwas dengan pendekatan psikologi sastra, terutama psikologi individual. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah kuantitatif dan studi pustaka, dengan menggunakan psikologi sastra, selanjutnya disajikan hasilnya dalam bentuk naratif deskriptif. Hasil yang diperoleh setelah melakukan penelitian, terdapat beberapa gambaran kecenderungan sifat homoseksual dalam beberapa puisi Abu Nuwas dalam Diwan, serta beberapa faktor psikologi yang mempengaruhi kecenderungan tersebut. 
Institution Info

Universitas Ahmad Dahlan