DETAIL DOCUMENT
Tinjauan Kepuasan Pasien Terhadap Pelayanan Di Tempat Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Pajang Surakarta
Total View This Week0
Institusion
Universitas Duta Bangsa
Author
SURTAVIANI, AFRILIA
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2022-10-12 07:59:07 
Abstract :
ABSTRAK Afrilia Surtaviani Tinjauan Kepuasan Pasien Terhadap Pelayanan Pendaftaran Pasien Rawat Jalan di Puskesmas Pajang Surakarta Kepuasan pasien rawat jalan terhadap kualitas pelayanan kesehatan di puskesmas perlu adanya peran serta pasien dalam memberikan kesan dan penilaian atas pelayanan yang telah diterima sebagai masukan. Tujuan penelitian ini Mengetahui kepuasan pasien terhadap pelayanan pendaftaran rawat jalan berdasarkan dimensi reliability, responsiveness, assurance, emphaty, tangibles. Metode penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah 100 pasien. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan kuesioner, pengolahan data menggunakan collecting, editing, coding, tabulasi, penyajian data. Hasil analisis data diketahui bahwa tinjauan kepuasan pasien rawat jalan pada dimensi reliability sangat puas 23%, puas 53%, cukup puas 22%, tidak puas 2%, dan sangat tidak puas 1%, dimensi tangibles sangat puas 22%,puas 59%, cukup puas 17%, tidak puas 1%, dan sangat tidak puas 0%, dimensi empathy sangat puas 23%, puas 59%, cukup puas 16%,tidak puas 2%, dan sangat tidak puas 0%, dimensi responsiveness sangat puas 22%, puas 49%, cukup puas 27%, tidak puas 2%, dan sangat tidak puas 1%, dimensi assurance sangat puas 27%, puas 54%, cukup puas 19%, tidak puas 1%, dan sangat tidak puas 1%. Kesimpulan kepuasan pasien rawat jalan di tinjau dari pelyanan pendaftaran di Puskesmas Pajang Surakarta pada 5 dimensi tersebut sudah baik akan tetapi masih ada hal yang mempengaruhi kepuasan pasien. Sebaiknya pelayanan di tempat pendaftaran dimulai tepat waktu supaya kualitas pelayanan di Puskesmas Pajang Surakarta semakin meningkat. 
Institution Info

Universitas Duta Bangsa