Abstract :
Penelitian ini bertujuan melakukan pengujian pengaruh tekanan anggaran
waktu, resiko audit, materialitas, prosedur review dan kontrol kualitas
terhadap penghentian prematur atas prosedur audit. Dengan menggunakan
39 sampel yakni responden yang berprofesi sebagai auditor junior, auditor
senior dan manager pada Kantor Akuntan Publik Wilayah Surabaya.
Pengujian dilakukan dengan regresi berganda. Hasil regresi memperlihatkan
bahwa tekanan anggaran waktu tidak berpengaruh terhadap penghentian
prematur atas prosedur audit, sedangkan resiko audit, materialitas, serta
prosedur review dan control kualitas berpengaruh terhadap terjadinya
penghentian prematur atas prosedur audit.