DETAIL DOCUMENT
Studi Analisis Motivasi Siswa Terhadap Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani SMA Negeri 1 Sungguminasa Kab Gowa
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Makassar
Author
ANWAR, NURASIZAH FITRIANI
Subject
FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN 
Datestamp
2018-08-15 03:55:14 
Abstract :
. Permasalahan dalam penelitian ini adalah motivasi siswa didalam mengikuti pelajaran pendidikan jasmani SMA Negeri 1 Sungguminasa Kab.Gowa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana motivasi siswa dalam mengikuti pelajaran pendidikan jasmani SMA Negeri 1 Sungguminasa Kab.Gowa. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei, dengan teknik pengambilan data memakai instrument berupa kuesioner yang berbentuk angket.Populasi pada penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Sungguminasa Kab.Gowa sebanyak 40 siswa. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif yang dituangkan dalam bentuk persentase. Hasil penelitian motivasi siswa SMA Negeri 1 Sungguminasa Kab.Gowa dalam mengikuti pelajaran pendidikan jasmani,sebagian besar berada dalam kategori secara rata-rata (umum) berada pada kategori sedang atau setara dengan 53,30%. 

Institution Info

Universitas Negeri Makassar