DETAIL DOCUMENT
ANALISIS KESALAHAN EJAAN DALAM TEKS EKSPOSISI PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP NEGERI 1 WONOPRINGGO PEKALONGAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Semarang
Author
SETIYAWAN, DIDIK
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-11-21 01:47:09 
Abstract :
Didik Setiyawan. NPM 15410240. Analisis Kesalahan Ejaan dalam Teks Eksposisi pada Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 1 Wonopringgo Pekalongan Tahun Pelajaran 2018/2019. Skripsi. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Nanik Setyawati, S.,S., M.Hum., dan Pembimbing II Siti Ulfiyani, S.Pd., M.Pd. Penelitian ini dilatarbelakangi peserta didik di sekolah sering kali melakukan kesalahan dalam penulisan ejaan, khususnya pada penulisan teks eksposisi yang berdampak pada hasil karya peserta didik menjadi kurang baik. Hal tersebut diketahui melalui hasil observasi dan wawancara dengan guru mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VIII SMP Negeri 1 Wonopringgo Kabupaten Pekalongan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah wujud kesalahan penulisan ejaan pada teks eksposisi peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Wonopringgo Kabupaten Pekalongan tahun pelajaran 2019/2020? Adapun tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan wujud kesalahan penulisan ejaan pada teks eksposisi peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Wonopringgo Kabupaten Pekalongan tahun pelajaran 2019/2020. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Data dalam penelitian ini berupa kesalahan penggunaan ejaan pada teks eksposisi. Teknik pengumpulatan data yang digunakan adalah dokumentasi dan metode simak dengan lanjutan teknik catat. Metode analisis yang digunakan adalah metode agih dengan teknik lesap dan teknik ganti, serta menggunakan alat bantu yang berupa kartu data. Hasil analisis data dalam penelitian ini disajikan dengan menggunakan metode penyajian informal. Hasil analisis menunjukan bahwa kesalahan ejaan pada teks eksposisi peserta didik kelas VIII SMP Negeri 1 Wonopringgo Pekalongan tahun pelajaran 2019/2020 terdapat enam kesalahan, meliputi pertama: kesalahan penulisan huruf kapital, di antaranya kesalahan penulisan huruf pertama petikan langsung, kesalahan huruf kapital pada awal kalimat, kesalahan penulisan huruf pertama dalam ungkapan yang berhubungan dengan hal-hal keagamaan, dan kesalahan penulisan huruf pertama nama bangsa, suku, serta bahasa yang tidak terletak di awal kalimat. Kedua: kesalahan penulisan huruf miring pada penulisan kata nama- nama ilmiah atau ungkapan bahasa asing dan bahasa daerah yang tidak sesuai dengan ejaan. Ketiga: kesalahan penulisan kata, di antaranya kesalahan penulisan kata dasar dan kata bentukan, kesalahan penulisan preposisi di, ke, dan dari, serta kesalahan penulisan partikel pun. Keempat: kesalahan penulisan lambang bilangan, di antaranya kesalahan lambang bilangan yang dapat menyatakan satu atau dua kata yang ditulis dengan angka dapat ditulis dengan huruf, dan kesalahan penulisan lambang bilangan pada awal kalimat dengan angka. Kelima: kesalahan penulisan unsur serapan. Keenam: kesalahan penulisan tanda baca, di antaranya kesalahan penulisan tanda baca titik dan kesalahan penulisan tanda koma. ix Saran yang penulis sampaikan adalah sebaiknya guru lebih memberikan materi tentang ejaan, sehingga peserta didik mampu menggunakan ejaan bahasa Indonesia sesuai PUEBI dengan benar dan mampu memproduksi teks dengan baik untuk memenuhi tuntutan kurikulum bahasa Indonesia yang berbasis teks. Kata Kunci: ejaan, teks eksposisi. 
Institution Info

Universitas PGRI Semarang