Abstract :
Pada masa sekarang penghematan bahan bakar merupakan solusi yang terbaik disamping penggunaan sumber daya lain yang dapat diperbaharui karena cadangan minyak bumi yang semakin menipis di samping itu harganya yang semakin mahal. Hal ini berdampak pada dunia otomotif yang semakin berlomba-lomba untuk mengeluarkan suatu kendaraan yang dapat menghemat bahan bakar. Hal ini tercipta ide/gagasan untuk modifikasi mesin kendaraan standar menjadi mesin kendaraan hemat bahan bakar dengan target jarak tempuh 100 Km/liter.
Dalam modifikasi mesin standar ini memerlukan beberapa langkah pengerjaan, yang meliputi persiapan alat dan bahan, mempelajari gambar kerja, pembongkaran mesin standar, modifikasi mesin kendaraan yang terdiri dari blok silinder, saluran masuk dan buang, mekanisme katup, drive train, kopling dan reduksi, perakitan mesin kendaraan. Selanjutnya mesin kendaraan siap diuji coba.
Dalam proses modifikasi tersebut dihasilkan mesin kendaraan hemat bahan bakar dengan target jarak tempuh 100 km /liter, volume silinder 97,1 cm3, berat mesin kendaraan 20 kg dan mesin kendaraan hemat bahan bakar dapat menempuh jarak tempuh 92 Km/liter dengan kecepatan rata-rata 30 km/jam.