Institusion
Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Author
ROBERTO, ANGELA ANDRIYANTI
AMIRULLAH, MUSTOFA
Subject
TK201 Electric Power Transmission
Datestamp
2018-12-27 06:31:59
Abstract :
Sumber energi listrik yang ada di Indonesia saat ini sebagian besar dihasilkan oleh bahan bakar fosil yang tidak dapat diperbaharui. Sedangkan hasil pembakaran bahan bakar fosil akan menghasilkan gas CO2. Potensi alam yang dimiliki Indonesia ini dapat dimanfaatkan sebagai alternatif sumber energi untuk pembangkitan listrik. Baterai merupakan sumber energi listrik paling sering digunakan karena mudah dalam perawatan dan efisien. Akan tetapi, kapasitas baterai dapat habis seiring dengan waktu penggunaan. Proses pengisian ulang energi listrik ke dalam baterai memerlukan peralatan yang disebut battery charger.
Pada tugas akhir ini akan dibuat sistem battery charger menggunakan rangkaian boost converter untuk menaikkan tegangan DC sesuai dengan tegangan pengisian baterai sebesar 28,8 volt. Untuk menjaga agar tegangan output konstan maka diberikan kontrol melalui PWM (Pulse Widht Modulation) yang dihasilkan oleh NI myRIO 1900 dengan feedback sensor tegangan. Selain itu, digunakan juga sensor arus sebagai feedback untuk menon-aktifkan relay pada sistem pengisian baterai agar baterai tidak overcharges. Kemudian relay akan aktif kembali atau baterai akan kembali diisi apabila kapasitas baterai telah tersisa 60%, yang dibaca oleh sensor tegangan.
Sistem ini dapat digunakan untuk mengisi baterai VRLA (Valve Regulated Lead Acid) berkapasitas 24 volt 7,2 Ah dengan tegangan dan arus pengisian sebesar 28,8 volt dan 1,44 ampere.