DETAIL DOCUMENT
PENGARUH SALES GROWTH, KEPUTUSAN PENDANAAN, KEPUTUSAN INVESTASI DAN FIRM SIZE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Surabaya
Author
ZHAFIIRA, CHIZMA FANNY
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2019-12-12 03:17:18 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Sales Growth, Keputusan Pendanaan, Keputusan Investasi dan Firm Size terhadap Nilai Perusahaan. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel yang diambil adalah Perusahaan Barang Konsumsi (Consumer Goods Industry) sektor Cosmetics, Houseware dan Pharmaceuticals yang terdaftar di BEI selama periode 2013 sampai 2017. Total sampel penelitian adalah 65 sampel dari 13 perusahaan yang ditentukan melalui purposive sampling. Metode analisis dari penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda dengan menggunakan program SPSS. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa sales growth berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, keputusan pendanaan berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan dan firm size berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Sedangkan keputusan investasi berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. Kata kunci : Sales Growth, Keputusan Pendanaan, Keputusan Investasi, Firm Size, Nilai Perusahaan 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Surabaya