Abstract :
Penyajian kegiatan pembelajaran yang kurang bervariasi juga dapat
menimbulkan kejenuhan peserta didik terhadap materi dan kegiatan belajar.
Interaksi pendidik dan peserta didik dalam menangkap materi pelajaran, dalam arti
pendidik lebih mendominasi proses pembelajaran dan peserta didik lebih banyak
diam dan memperhatikan saja. Beberapa pendidik belum mengembangkan model
pembelajaran yang mengikut sertakan peserta didik secara aktif dalam proses
pembelajaran. Hal ini mengakibatkan peserta didik pasif, kurang berkonsentrasi,
dan kurang bekerja sama dengan peserta didik yang lain. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran tipe Team Assisted
Individualization terhadap kemandirian belajar siswa kelas XI di SMA
Muhammadiyah 2 Cipondoh. Penelitian ini bersifat Deskriptif dan jenis penelitian
ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan datanya menggunakan
Teknik observasi, angket dan dokumentasi. Populasi penelitian ini adalah seluruh
peserta didik kelas XI jurusan IPA SMA Muhammadiyah 2 Cipondoh yang
berjumlah 140 peserta didik. Sampel penelitian ini menggunakan 104 peserta
didik jurusan IPA dan sampel yang diambil secara acak. Teknik pengumpulan data
menggunakan butir angket yang diberikan kepada peserta didik. Data yang
diperoleh kemudian dianalisis menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil analisis data
dengan taraf signifikan 0,05 didapat thitung < ttabel= 0,000, karena < , berarti model
pembelajaran tipe team assisted individualization berpengaruh terhadap
kemandirian belajar siswa pada mata pelajaran PAI di SMA Muhammadiyah 2
Cipondoh.
Kata kunci: pembelajaran tipe team assisted individualization, kemandirian
belajar