Abstract :
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hasil belajar matematika dan dukungan
sosial orang tua pada pola belajar siswa kelas VII SMP pada mata pelajaran
matematika serta hubungan antara dukungan sosial orang tua dan hasil belajar
matematika pada siswa kelas VII SMP. Penelitian ini menggunakan metode
kuantitatif survei. Populasi dalam penelitian ini adalah Siswa Kelas VII yang
berjumlah 66 siswa dan wali siswa selaku orang tua. Dengan menggunakan teknik
pengambilan sampel yaitu total sampling, maka dalam penelitian ini jumlah
sampel yang dipilih yaitu 66 siswa dan wali siswa selaku orang tua. Pengujian
hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis korelasi. Variabel yang
digunakan dukungan sosial orang tua dan hasil belajar matematika. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa (1) hasil belajar matematika pada siswa kelas VII
A dan VII B berada pada kategori sedang (2) dukungan sosial orang tua secara
keseluruhan berada pada kategori sedang, dan (3) terdapat hubungan yang
signifikan antara dukungan sosial orang tua dengan hasil belajar matematika
siswa.