DETAIL DOCUMENT
Analisis keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi asam basa dan korelasinya terhadap kemampuan literasi sains siswa kelas xi mipa sman titian teras H. Abdurrahman Sayoeti
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jambi
Author
Priyana, Yeti
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2019-05-23 03:15:14 
Abstract :
Berdasarkan kurikulum 2013, penguatan pola pembelajaran berpusat pada siswa. Siswa diharapkan mampu mengkonstruksi pemikirannya sendiri dengan literasi sains. Salah satu model pembelajaran yang mampu mengembangkan kemampuan literasi sains dalam proses pembelajaran adalah model pembelajaran inkuiri terbimbing (Guided Inquiry). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterlaksanaan model inkuiri terbimbing dan korelasinya terhadap kemampuan literasi sains siswa pada materi asam basa kelas XI MIPA SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan campuran (mix method) dengan jenis model sequential exploratory (model urutan penemuan). Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling yaitu kelas XI MIPA 3. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar observasi keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing baik dari guru maupun siswa dan soal tes esai kemampuan literasi sains siswa. Untuk melihat korelasi keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan kemampuan literasi sains siswa dilakukan uji korelasi product moment. Keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing oleh siswa sebesar 74,02% dengan kategori baik dan persentase kemampuan literasi sains siswa sebesar 73,15% dengan kategori baik. Hubungan keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan kemampuan literasi sains siswa diperoleh rxy = 0,580 dengan tingkat hubungan sedang, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa keterlaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing berjalan dengan baik dan berkorelasi terhadap kemampuan literasi sains siswa pada materi asam basa di kelas XI MIPA 3 SMAN Titian Teras H. Abdurrahman Sayoeti. 
Institution Info

Universitas Jambi