DETAIL DOCUMENT
Pengaruh bauran pemasaran 7P terhadap keputusan memilih (studi empiris pada Tirtonirmolo Waterpark Ngawi)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Katolik Widya Mandala Madiun
Author
Bahari, Agatha Kusuma
Subject
HC Economic History and Conditions 
Datestamp
2020-02-21 02:27:43 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis signifikansi positif pengaruh produk, harga, distribusi, promosi, sarana fisik, orang, dan proses terhadap keputusan memilih Tirtonirmolo Waterpark Ngawi baik secara parsial maupun simultan. Populasi penelitian ini adalah pelanggan Tirtonirmolo Waterpark Ngawi. Jumlah sampel yaitu 97 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk, tempat, promosi, sarana fisik, dan orang,dan proses berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan memilih. Harga berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keputusan memilih. Secara simultan produk, harga, tempat, promosi, sarana fisik, orang,dan proses berpengaruh signifikan terhadap keputusan memilih. 
Institution Info

Universitas Katolik Widya Mandala Madiun