Institusion
Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya
Author
Marchylia, Jaqualine Fajaring
Subject
Management
Datestamp
2017-02-01 01:51:02
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh brand awareness terhadap repurchase intention dengan pendekatan trilogy of emotion pada pengguna Samsung Galaxy S Series di Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian kausal. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 200 responden. Tiap responden tersebut merupakan individu yang pernah membeli dan pernah menggunakan Samsung Galaxy S Series dan berdomisili di Surabaya. Data dikumpulkan melalui alat bantu kuesioner dan selanjutnya diolah dengan teknik analisis structural equation model dengan program LISREL.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa brand awareness memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap cognition, affection, conation, dan repurchase intention, serta cognition, affection, dan conation memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap repurchase intention.