DETAIL DOCUMENT
PERAWATAN BAHAN PUSTAKADI PERPUSTAKAAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Terbuka
Author
KUSUMAWARDANI
Subject
310 Ilmu Perpustakaan S1 
Datestamp
2023-12-07 07:46:41 
Abstract :
Preservasi atau pelestarian adalah seni menjaga keamanan, merawat, mempertahankan dan memperpanjang usia bahan perpustakaan dengan melakukan secara langsung karena kerusakan dengan benda atau tidak langsung karena kerusakan oleh udara lembab, faktor kimiawi, serangan serangga dan mikroorganisme yang harus dihentikan untuk mencegah kerusakan lebih lanjut. Pelestarian sebagai usaha atau aktivitas memperkecil kerusakan secara fisik dan kimiawi dan mencegah hilangnya kandungan informasi. Unsur dalam preservasi meliputi pengelolaan keuangan, cara penyimpanan, tenaga, teknik dan metode untuk melestarikan informasi dan bentuk fisik bahan perpustakaan. Upaya melindungi bahan perpustakaan dari segala macam kerusakan, resiko dan bahaya lainnya, agar menjaga tetap utuh dan menyiapkan sesuatu untuk melindungi kehancuran dapat dilakukan dengan metode konservasi, restorasi dan digitalisasi. 

Institution Info

Universitas Terbuka