Abstract :
ABSTRAK
Puspitasari, Wilujeng. 2021. Hubungan Antara Sistem Antrian Dengan
Kepuasan Pasien di Klinik Kandungan Rumah Sakit Aisyiyah
Bojonegoro. Skripsi Universitas Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing:
(1) Suratmi, S.Kep., Ns., M.Kep. (2) Nurul Hikmatul Qowi, S.Kep., Ns.,
M.Kep
Pelayanan merupakan suatu hal yang sangat penting yang harus diperhatikan oleh
suatu rumah sakit. Baik buruknya pelayanan yang diberikan akan mempengaruhi
tingkat kepuasan pasien Kemudahan akses dalam pelayanan sangatlah diharapkan
oleh setiap pasien, namun yang terjadi adalah sistem antrian yang membuat pasien
melalui banyak prosedur sehingga akan membutuhkan waktu yang cukup lama
dan akan menimbulkan ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan rumah sakit.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara Sistem Antrian Dengan
Kepuasan Pasien di Klinik Kandungan Rumah Sakit Aisyiyah Bojonegoro.
Penelitian ini menggunakan desain analitik korelasional dengan pendekatan
crossectional, dengan teknik consecutive Sampling didapatkan 90 pasien.
Variabel independen adalah sistem antrian dan variabel dependen adalah
Kepuasan Pasien. Instrumen yang digunakan untuk kedua variabel tersebut adalah
kuisioner tertutup. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dari 90 responden yang
menyatakan hampir seluruhnya pasien menilai sistem antrian rumah sakit
Aisyiyah baik yaitu sebanyak 72 pasien (80%), sebagian besar pasien puas
dengan pelayanan rumah sakit Aisyiyah yaitu sebanyak 60 pasien (66,7%). Hasil
uji Spearmen Rank diketahui nilai p-value = 0,012 berarti p < 0.05 dengan
kekuatan hubungan rs= 0,264 artinya ada hubungan antara Sistem Antrian Dengan
Kepuasan Pasien di Klinik Kandungan Rumah Sakit Aisyiyah Bojonegoro.
Berdasarkan hasil penelitian diharapkan rumah sakit memberikan pelayanan
terbaiknya khusunya dalam hal sistem antrian seperti memberikan pelayanan yang
cepat dan tepat agar pasien tidak menunggu terlalu lama sehingga kepuasan pasien
bisa tercapai.
Kata kunci: Sistem Antrian, Kepuasan Pasien.